Thursday, January 17, 2008

Global Warming

Banggalah kita sebagai warga Indonesia, di mana Bali terpilih sebagi tempat di mana dunia berkumpul untuk membahas tentang pemanasan global....Apa alasannya Bali terpilih saya juga tidak tahu pasti, mungkin sekalian rekreasi ke pantai??? =) Apapun alasannya tidaklah penting dibandingkan dengan konferensi itu sendiri....
Jujur, saya tergerak untuk ambil bagian dalam mengatasi pemanasan global ini, walaupun sampai sekarang belum nyata aksinya. . . .Mungkin banyak orang berfikir seperti ini, buat apa saya ousing soal global warming, biar orang lain saja yang ahli yang turun tangan, lebih baik saya mengurusi bisnis saya. . . . Tetapi, pernahkan orang itu berfikir, jika bumi ini rusak dan hancur, bisnisnya pun tidak akan ada lagi. . . . Indonesia memang bukan negara penyebab pemanasan global terbesar di dunia, tetapi hal itu bukan berarti Indonesia tidak bersalah dan tidak perlu turut serta dalam usaha mengobati bumi ini. Pernahkan terbesit, mengapa di Bali UNFCCC dilaksanakan? Mungkin, ini hanya pemikiran saya, Indonesia merupakan tempat di mana andil terbesar dalam upaya mengatasi pemanasan global dapat dilakukan....Bukankah Indonesia dahulu adalah paru-paru dunia????
Mari kita mulai ambil bagian, tidak perlu dengan hal yang fantastis....mulai saja dari rumah dan diri sendiri....tanam pohon, atau rumput barangkali....kurangi konsumsi air dalam kemasan, bawa saja botol sendiri....masih banyak lagi hal kecil yang bisa dilakukan....
Mungkin bagi anda hal kecil itu tidak berarti, tetapi hal itu berarti bagi planet kita tercinta

- let the words describe it self, all we can do just arrange it -

No comments: